Mengapa Aplikasi Ipot Error? Berikut Penjelasan & Solusinya

Ipot adalah salah satu aplikasi investasi saham yang dimiliki oleh PT Indo Premier Sekuritas. Akhir-akhir ini aplikasi Ipot sering error. Lalu apa yang menyebabkan aplikasi Ipot error?  Simak artikel dibawah ini hingga selesai.

aplikasi ipot error

Penyebab Aplikasi Ipot Error

Kabarnya pada Kamis (2/12/2021) lalu aplikasi Ipot ini mengalami kendala akibat dari kebakaran yang terdapat di salah satu area kerja bursa efek Indonesia. Akibat dari insiden kebakaran tersebut diketahui sejumlah platform broker mengalami gangguan.

Menurut direktur utama Indo Premier Securities Moleonoto, “Aplikasi Ipot menjadi salah satu dari sekian broker yang ikut terdampak. Perseroan langsung mengambil langkah antisipatif akibat kebakaran tersebut. Kita termasuk satu dari broker-broker yang terkena musibah itu. Kami lagi prose untuk kita pindahkan koneksi ke kolokasi lain.” Ujarnya.

Namun, pihak Indo Premier memastikan bahwa insiden ini hanya berdampak pada transaksi nasabah, namun dapat dipastikan dana nasabah dalam keadaan tetap aman.

Melalui akun Instagram resmi miliki Indo Premier menjelaskan bahwa, ketika perusahaan sedang mengalami situasi force majeure dimana data center perusahaan terdampak akibat dari kebakaran yang terjadi.

Manajemen Indo Premier juga menginformasikan bahwa gangguan hanya berdampak pada transaksi, tapi dana nasabah dapat dipastikan dalam keadaan aman. Tidak hanya itu pihak manajemen juga meminta maaf yang sebesar-besarnya atas ketidaknyamanan yang dialami.

Pihak Ipot akan terus berupaya untuk memaksimalkan seluruh layanan dapat kembali seperti semula. Sebelumnya pihak direktur dan pengaturan Anggota Bursa BEI, Laksono Widodo, menjelaskan bahwa terdapat beberapa broker yang terdampak, tapi tidak ada yang signifikan.

Berikut adalah daftar layanan yang down akibat dari kebakaran di Gedung Cyber:

  • Ajaib atau investasi saham
  • Indo premier sekuritas atau Ipot
  • Shopee
  • Ragnarok online
  • Niagahoster
  • Rumahweb
  • Antara
  • Mtix yang ada pada aplikasi Cinema XXI
  • BeKind

Akibat kebakaran tersebut yang menjadikan aplikasi Ipot error ini membuat para nasabah menjadi panik. Meski begitu nasabah tidak perlu mengkhawatirkan tentang dana yang sudah terlanjur masuk. 

Jadi itulah penjelasan kenapa aplikasi ipot sering error.